Kali ini kita akan belajar menyesuaikan kecerahan LED
menggunakan salah satu output analog Arduino. Anda mungkin sudah belajar
bagaimana menggunakan pin digital i / o Arduino untuk mengirim sinyal HIGH dan
LOW ke LED, tetapi beberapa pin ini mampu mensimulasikan sinyal analog yang memiliki nilai variabel yang variatif, pin ini disebut juga dengan pin PWM. Pin ini diberi label pada Arduino dengan tildes (~) di samping
nomor pin digital Arduino. Kita akan mencoba menghubungkan LED ke salah satu
pin PWM ini dan menyusun program sederhana untuk perlahan mengatur kecerahan
LED menjadi lebih terang dan lebih redup atau menyalakan/mematikan LED secara bertahap (Fading).
Peralatan yang dibutuhkan yaitu :
a. Arduino + kabel USB A-B
b. Resistor 220 Ohm
c. LED
d. Breadboard/Protoboard
e. Kabel Jumper
1. Membuat rangkaian seperti gambar dibawah. Kaki LED negatif terhubung ke ground dan kaki positif ke pin analog PWM 9 (D9) Arduino. Komponen antara LED dan ground dipasang sebuah resistor 220 ohm.
2. Memasukan kode program (sketch) ke Arduino IDE seperti yang ada dibawah.
Penjelasan Sketch :
- int nilai = 0; untuk mengatur nilai awal dari variabel nilai. int pinLED = 9; untuk mengatur variabel pinLED untuk nilai 9 (pin PWM 9).
- pinMode(pinLED, OUTPUT); untuk mengatur variabel pinLED yaitu pin 9 sebagai output.
- for(nilai = 0 ; nilai <= 255; nilai+=5) untuk membuat proses looping dari nilai 0 s/d 255 dengan kenikan sebanyak 5 (nilai+=5), jadi nilain akan terus bertabah dari 0, 5, 10, 15, 20, dst.
- analogWrite(pinLED, nilai); perintah untuk menyalakan LED sebesar nilai, dari 0, 5, 10, 15, dst, sehingga kecerahan LED akan perlahan semakin terang sesuai dengan nilainya, semakin nilai mendekati/mencapai 255 maka LED akan semakin cerah. Sedangkan delay(30); untuk menahan perintah analogWrite(pinLED, nilai); selama 30 ms.
- for(nilai = 255; nilai >=0; nilai-=5) untuk membuat proses looping dari nilai 255 s/d 0 dengan penurunan sebanyak 5, jadi nilai akan terus berkurang dari 255, 250, 245, 240, dst.
- analogWrite(pinLED, nilai); perintah untuk menyalakan LED sebesar nilai, dari 255, 250, 245, 240, dst, sehingga kecerahan LED akan perlahan semakin redup sesuai dengan nilainya, semakin nilai mendekati/mencapai 0 maka LED akan semakin rudup. Sedangkan delay(30); untuk menahan perintah analogWrite(pinLED, nilai); selama 30 ms.
3. Menghubungkan Arduino dengan komputer menggunakan USB A-B, kemudian upload sketch. Setelah berhasil di-upload, maka Arduino akan menjalakan atau beroperasi sesuai kode program, yaitu membuat LED fading (menyalakan/mematikan LED secara bertahap).
0 komentar:
Posting Komentar